Makan nanas saat hamil tua apakah berbahaya? Lalu, bagaimana aturan yang wajar memakannya saat hamil? Simak di sini ulasannya.
Moms mungkin sering mendengar mitos tentang buah nanas yang bisa menyebabkan keguguran pada ibu hamil. Namun, apakah makan nanas saat hamil tua memang berbahaya?
Buah nanas sendiri merupakan salah satu jenis buah yang mengandung banyak nutrisi. Buah yang punya kulit tajam ini mengandung banyak air sehingga bisa memenuhi kebutuhan cairan yang tubuh Moms butuhkan.
Bolehkan Makan Nanas Saat Hamil Tua?
Sebenarnya boleh saja makan nanas saat hamil tua, namun Moms perlu memerhatikan berapa jumlah nanas yang boleh untuk dikonsumsi. Nanas mengandung kadar vitamin C yang cukup tinggi, sehingga mengonsumsinya terlalu banyak bisa menyebabkan asam lambung saat hamil jadi meningkat.Â
Selain itu, kandungan tersebut juga bisa mengakibatkan Moms mual, muntah, diare, dan nyeri perut.Â
Kalau Moms sedang mengonsumsi vitamin atau obat, maka sebaiknya hindari makan nanas bersamaan dengan obat tertentu seperti antibiotik, obat pengencer darah, atau obat penenang karena bisa menyebabkan adanya interaksi nanas dengan obat tersebut.
Manfaat Makan Nanas Saat Hamil Tua
Buah nanas adalah buah yang tumbuh subur dan sangat mudah ditemukan di area beriklim tropis seperti di Indonesia. Rasanya segar dan asam sehingga membuat buah ini banyak disukai oleh orang termasuk ibu hamil.
Buah nanas sendiri memiliki kandungan nutrisi yang lengkap seperti vitamin A, vitamin C, zat besi, natrium, sukrosa, fosfor, kalsium, zat besi, dan enzim bromelain. Inilah yang menyebabkan buah ini sangat menyehatkan. Apalagi kalau dikonsumsi oleh ibu hamil. Berikut adalah beberapa manfaat makan nanas saat hamil tua:
1. Membantu Melancarkan Proses Persalinan
Melansir dari BabyCentre, kandungan enzim bromelain yang ada di dalam nanas bisa membantu melunakkan leher rahim dan memicu terjadinya kontraksi pada ibu hamil.
Bromelain ini bisa memecah protein dan embrio muda terdiri dari protein, mengonsumsi bromelain bisa menyebabkan pendarahan dan keguguran. Untuk itu, proses persalinan pun bisa berlangsung lebih lancar.
Namun, perlu Moms ingat jangan mengonsumsi buah nanas dalam jumlah yang terlalu banyak karena bisa menyebabkan diare.
2. Mempercantik Kulit
Ingin memiliki kulit cantik saat hamil? Maka Moms bisa konsumsi buah nanas. Segelas jus nanas mengandung 79 mg vitamin C yang bisa membantu tubuh memproduksi kolagen dalam jumlah lebih. Jadi, Moms tidak perlu khawatir dengan masalah kulit yang biasa dialami selama masa kehamilan.
3. Meredakan Rasa Cemas
Makan nanas ketika hamil bisa meredakan rasa cemas Moms, apalagi kalau Moms sedang menantikan kelahiran Si Kecil. Fakta ini didukung adanya kandungan vitamin dan flavonoid yang punya efek ansiolitik yang bisa meredakan kecemasan.
4. Sumber Nutrisi yang Baik Bagi Moms dan Janin
Makan nanas saat hamil tua tidak ada salahnya karena nanas mengandung nutrisi yang lengkap bagi kesehatan Moms dan Si Kecil. Asam folat di nanas bisa mencegah kelahiran cacat pada Si Kecil, lalu zat besi pada nanas juga sangat dibutuhkan dalam memproduksi magnesium, darah, mangan, dan vitamin B6. Â
Untuk mengetahui takaran pas untuk Moms konsumsi, maka silahkan konsultasikan dengan dokter dan rumah sakit terdekat untuk dilakukan pemeriksaan rutin kehamilan. Takaran masing-masing ibu hamil tentunya akan berbeda. Jadi, Moms tidak boleh asal menebak ya, tanyakan langsung pada ahlinya.Â
5. Mengatasi Sembelit
Ibu hamil memang seringkali mengalami permasalahan sembelit. Penyebabnya bisa beragam, mulai dari faktor pola makan, perubahan hormon, hingga kondisi rahim yang kian membesar.Â
Kandungan serat yang tinggi di dalam buah ini bisa meringankan sembelit yang sering dialami Moms. Selain itu, enzim bromelain di dalamnya juga bisa membantu memecah protein dan membantu pencernaan agar menjadi lebih lancar.
6. Mengatasi Morning Sickness
Manfaat buah nanas untuk ibu hamil selanjutnya adalah bisa mengatasi morning sickness. Biasanya ibu hamil memang akan sering mengalami morning sickness. Kondisi ini biasanya ditandai dengan mual hingga muntah di pagi hari yang bisa menyebabkan Moms letih ketika beraktivitas.
Buah nanas mengandung vitamin B6 yang bisa membantu mengatasi masalah morning sickness pada ibu hamil. Makan nanas secukupnya ini juga bisa meningkatkan kebugaran tubuh.
Dampak Buruk Makan Nanas Saat Hamil Tua
Selain manfaat baik yang bisa Moms dapatkan, buah nanas pun bisa memberikan dampak buruk ke tubuh jika mengonsumsinya dalam jumlah berlebih. Berikut adalah beberapa dampak buruknya.Â
1.Menyebabkan Kelahiran Prematur atau Keguguran Keguguran
Adanya efek bromelain di dalam nanas bisa memicu terjadinya kontraksi. Kalau kontraksi terjadi di saat yang tidak tepat, maka nanas bisa menyebabkan kelahiran bayi prematur atau bahkan mengalami keguguran. Jadi, jangan makan nanas saat hamil tua dalam jumlah berlebih ya Moms.Â
2. Berdampak Buruk Untuk Kulit Bayi
Makan nanas saat hamil tua dalam jumlah berlebih juga bisa berdampak buruk untuk kulit Si Kecil. Bukan hanya itu, alergi kulit bayi pun bisa terjadi.
Kedua hal ini disebabkan karena kandungan nanas bisa mengeluarkan zat beracun yang bisa jadi penyebabnya.Â
Cara Aman Makan Nanas Saat Hamil Tua
Buah yang mengandung banyak air ini memang sangat menarik untuk dikonsumsi, apalagi jika musim panas. Buat Moms jika ingin mengonsumsi buah ini, maka pilihlah buah nanas yang masih segar.Â
Moms bisa mengonsumsi nanas secara langsung maupun mencampurkannya dengan yoghurt atau hidangan penutup lainnya. Sebaiknya hindari makan nanas dengan menambah gula secara berlebih atau dicampur dengan makanan pedas yang bisa membuat perut Moms jadi tidak nyaman.Â
Kalau Moms ingin memasukkan nanas dalam makanan sehat selama kehamilan tapi tidak tahu harus mulai dari mana, maka Moms bisa menambahkannya dengan beberapa cara berikut:
- Masukkan ke dalam yogurt dalam sarapan pagi
- Meletakkan nanas segar di panggangan sebagai hidangan penutup yang sehat
- Blender nanas beku untuk dijadikan smoothie
- Menempatkan potongan besar dalam kebab dengan tambahan sayuran dan daging
- Potong annas jadi salsa
- Buat es buah dari buah nanas
- Masukkan nanas ke dalam tumisan
- Buat dalam bentuk pizza Hawaii
Ada baiknya, Moms tidak hanya mengonsumsi nanas saja, namun juga mengonsumsi buah dan sayur lainnya yang baik dikonsumsi saat hamil sehingga kebutuhan nutrisi Moms dan janin tercukupi dengan baik.Â
Mengutip dari US Department of Agriculture (USDA) memberikan informasi terkait dengan asupan yang ideal bagi ibu hamil, yakni harus terdiri dari 5 kelompok makanan seperti sayur-sayuran, protein, susu, buah-buahan, dan biji-bijian.
Kesimpulan
Nah, sebenarnya bisa disimpulkan kalau makan nanas saat hamil tua baik dilakukan mengingat kandungan di dalamnya yang memberi sejumlah manfaat bagi Moms dan janin.Â
Namun, perlu Moms ingat bahwa makan nanas saat hamil tua secara berlebihan bisa berbahaya bagi kehamilan. Jadi, pastikan selalu ya untuk melakukan konsultasi atau diskusi dengan dokter sebelum mengonsumsi buah nanas.