5 Resep Makanan Bayi 9 Bulan Belum Tumbuh Gigi, Yummy Banget!

Resep Makanan Bayi 9 Bulan Belum Tumbuh Gigi

Makanan adalah sumber energi utama bagi semua makhluk hidup, termasuk Si Kecil yang berusia 9 bulan. Saat usia ni, bayi biasanya sudah dberikanan makanan pendamping ASI (MPASI) karena Si Kecil perlu ditingkatkan tekstur dan variasi makannya. Resep makanan bayi 9 bulan belum tumbuh gigi juga bisa menjadi pilihan, Moms.

Selain untuk memenuhi kebutuhan gizinya, makanan-makanan tersebut juga bisa melatih sistem otot serta sarafnya. Nah, dalam memberikan Si Kecil makanan, Moms perlu memerhatikan beberapa hal seperti lemak, karbohidrat, protein, dan lainnya.

Resep Makanan Bayi 9 Bulan Belum Tumbuh Gigi

Buat Moms yang bingung mau masak apa, tenang saja ya. Supermom sudah merangkup beberapa resep makanan bayi 9 bulan belum tumbuh gigi yang bisa dibuat di rumah. Pastikan untuk selalu memvariasikan menu makanan Si Kecil, supaya dirinya tidak merasa bosan ya, Moms. Yuk, simak!

1. Nasi Tim Semur Ayam Tahu

Resep Makanan Bayi 9 Bulan Belum Tumbuh Gigi Nasi Tim Semur Ayam Tahu

Foto: canva.com

Bahan-bahan:

  • 60 gram daging ayam cincang
  • 90 gram nasi
  • 30 gram tahu putih yang sudah dipotong dadu
  • 1½ sdm wortel parut
  • 2 sdm kecap manis
  • 75 ml kaldu ayam
  • 10 ml margarin UB (unsalted butter)
  • 1 siung bawang putih yang diiris halus
  • 1 siung bawang merah diiris halus
  • Garam

Cara membuat:

  1. Tuang margarin kemudian tumbis bawang putih dan merah hingga harum dan berwarna kecokelatan.
  2. Masukkan daging ayam cincang dan diaduk secara merata.
  3. Tambahkan air sedikit agar daging ayam tidak saling menempel, lalu masukkan kecap manis, wortel, dan garam secukupnya. Aduk sampai merata.
  4. Masukkan tumisan ayam, nasi, dan tahu putih ke dalam wadah yang tahan panas. Tambahkan kaldu ayam secukupnya.
  5. Kukus hingga matang
  6. Nasi tim pun siap disajikan.

2. Nasi Brokoli Wortel

Resep Makanan Bayi 9 Bulan Belum Tumbuh Gigi Brokoli

Foto: canva.com

Resep makanan bayi 9 bulan belum tumbuh gigi ini terbuat dari brokoli dan wortel yang memiliki banyak manfaat. Merangkum data USDA, brokoli mengandung karbohidrat, protein, kalsium, serat, zat besi, magnesium, fosfor, kalium, mangan, natrium, serta ragam vitamin, yaitu A, B, C, dan K.

Sementara wortel, selain bisa menjaga kesehatan mata, vitamin A dalam wortel juga berperan dalam meningkatkan imun tubuh anak.

Bahan-bahan:

  • 2 siung bawang putih, geprek, dan iris halus
  • 2 siung bawang merah, geprek, dan iris halus
  • ½ bawang bombai dipotong iris-iris
  • 1 buah brokoli
  • 1 buah wortel
  • ¼ Jagung atau secukupnya yang sudah dipisahkan dari batangnya
  • 2 buah sosis kepiting, potong kecil-kecil
  • Gula
  • Mentega
  • Nasi putih
  • Garam

Cara membuat:

  1. Potong-potong brokoli dan wortel sesuai dengan selera, lalu rendam brokoli dengan air garam selama beberapa menit.
  2. Panaskan wajan, kemudian lelehkan 1 sdt mentega dan tambahkan bawang putih, bawang merah, dan bawang bombai secara bersamaan hingga harum.
  3. Masukkan sosis jagung dan kepting, lalu tumis.
  4. Setelah itu, masukkan brokoli yang sudah direndam air garam, aduk hingga tercampur rata.
  5. Tambahkan sedikit air dan garam serta gula secukupnya. Aduk kembali.
  6. Setelah matang masukkan ke dalam mangkuk dan resep makanan bayi 9 bulan belum tumbuh gigi ini siap dihidangkan.

3. Bubur Nasi Pisang

Resep Makanan Bayi 9 Bulan Belum Tumbuh Gigi Bubur Nasi Pisang

Foto: canva.com

Resep makanan bayi 9 bulan belum tumbuh gigi ini bisa menjadi pilihan Moms selanjutnya. Menu bubur tim bayi ini mengandung santan dan pisang yang bagus untuk pertumbuhan Si Kecil. Kandungan yang dimiliki santan seperti omega 6, omega 3, zat besi, protein, dan karbohidrat sangat baik bagi Si Kecil jika diberikan dalam jumlah yang pas.

Bahan-bahan:

  • 1 cup beras
  • 2 cup santan encer yang sudah dicairkan
  • 2 sdm santan kental
  • Air secukupnya untuk memasak nasi
  • 2 buah pisang matang berukuran kecil yang dihaluskan

Cara membuat :

  • Cuci beras hingga beras, lalu rendam semalaman di dalam 2 cup santan yang encer.
  • Lalu, masak nasi dengan panci presto dan tambahkan air lebih banyak supaya teksturnya lembut serta sedikit berair.
  • Panaskan santan dan masukkan nasi. Aduk hingga semua tercampur dengan rata.
  • Pada piring saji, letakkan pisang dan letakkan nasi santan di atasnya, aduk kemudian sajikan.

4. Smoothie Hijau

Resep Makanan Bayi 9 Bulan Belum Tumbuh Gigi Smoothie Hijau

Foto: canva.com

Smoothie hijau merupakan resep makanan bayi 9 bulan belum tumbuh gigi yang sangat sehat. Menu ini mengandung sayuran yang juga bisa merangsang pertumbuhan gigi Si Kecil. Bahan dan cara membuatnya pun sangat praktis dan mudah seperti di bawah ini.

Bahan-bahan:

  • 1 buah pir
  • 1 sdm parutan kelapa segar
  • 2-3 kurma
  • ½ buah pisang matang
  • 1 buah kiwi
  • 2 cup bayam
  • 1-2 cup susu atau air

Cara membuat:

  1. Masukkan semua bahan ke dalam blender sesuai dengan urutan bahan yang dibutuhkan. Hal ini supaya bahan yang lebih keras bisa hancur terlebih dahulu.
  2. Setelah semuanya hancur dan teksturnya sudah sesuai dengan keinginan Si Kecil.
  3. Matikan blender lalu sajikan.

5. Nasi Tim Ikan Salmon

Resep Makanan Bayi 9 Bulan Belum Tumbuh Gigi Nasi Tim Ikan Salmon

Foto: canva.com

Ikan salmon sangat baik untuk bayi karena memiliki kandungan protein yang tinggi, dan mineral serta vitamin yang paling lengkap dibandingkan dengan jenis ikan lainnya. Selain itu, adanya kandungan omega 3 pada ikan salmon juga bagus untuk perkembangan otak Si Kecil.

Bahan-bahan:

  • 4 sdm beras
  • 2 iris ikan salmon
  • 2 sdm wortel kukus yang sudah dicincang
  • 1 siung bawang putih dan merah
  • ½ tomat kupas
  • 1 buah keju balok
  • 500 ml air
  • Garam gula secukupnya

Cara membuat:

  1. Rebus beras yang sudah dicuci bersih hingga mendidih.
  2. Lalu, masukkan bawang merah, bawang putih, dan ikan salmon ke dalam panci dengan api kecil.
  3. Aduk bahan-bahan tersebut secara merata sambil sesekali melihat tingkat kelunakan dari beras. Jangan sampai terlalu lembek ya, Moms.
  4. Masukkan wortel, tomat, keju, gula, dan garam. Aduk hingga merata.
  5. Setelah semua bahan sudah matang, tuang ke dalam mangkuk. Nasi tim ikan salmon pun siap diberikan untuk Si Kecil.

Itulah tadi beberapa rekomendasi resep makanan bayi 9 bulan belum tumbuh gigi. Jadi, resep mana yang tidak sabar Moms praktikkan? Semoga bermanfaat dan selamat mencoba, Moms!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

X