Mengandung dan melahirkan memang merupakan proses yang panjang dan melelahkan ya moms. Setelah proses melahirkan moms juga harus siap untuk menyusui si kecil. Maka tak heran jika moms pasti merasa lebih cepat lelah dan berfokus pada pemulihan diri sendiri serta tumbuh kembang si kecil. Setiap ada waktu luang inginnya me time dan beristirahat ya moms.
Namun sang suami juga mungkin akan merasa kesepian karna moms kurang meluangkan waktu untuknya. Semakin berkurangnya waktu bersama suami pada kualitas hubungan dengan pasangan juga akan merenggang. Moms tentu akan berfokus pada tumbuh kembang si kecil dibandingkan memikirkan berhubungan intim dengan suami. Mungkin juga moms masih merasakan sakit pasca melahirkan dan enggan melakukan hubungan intim.
Artikel ini akan membahas mengenai trauma yang dapat terjadi dalam hubungan intim pasca melahirkan, Penyebab serta mengatasi masalah tersebut. Simak penjelasannya ya moms!
Trauma Berhubungan Intim Pasca Melahirkan
Berhubungan intim merupakan salah satu cara untuk menurunkan tingkat stress pada diri seseorang dan mempererat kualitas hubungan suami istri. Namun untuk moms yang baru saja melahirkan mungkin memiliki kekhawatiran untuk melakukan hubungan intim kembali. Terdapat beberapa kondisi yang mungkin dirasakan moms pasca melahirkan yang memiliki dampak pada kehidupan seksual, seperti :
1. Kondisi vagina yang menjadi lebih kering dari sebelum persalinan
2. Adanya robekan perineum
3. Mengalami pendarahan
4. Jaringan vagina yang lebih tipis
5. Otot yang mengendur
6. Nyeri pada vagina atau perut
7. Kelelahan
8. Penurunan gairah seks
Hal-hal di atas dapat saja dipengaruhi oleh hormon yang dialami moms pasca melahirkan. Moms akan mengalami penurunan hormon esterogen, padahal hormon esterogen berperan dalam memberikan lubrikasi vagina secara alami.
Penyebab Enggan Bergubungan Intin Pasca Meahirkan
Pada dasarnya ketidaksiapan melakukan hubungan intim kembali pasca melahirkan dipengaruhi oleh faktor psikis dan fisik. Mungkin saja moms mengalami proses kehamilan atau persalinan yang sulit sehingga hal tersebut dapat berpengaruh terhadap gairah seksual yang moms miliki. Terdapat beberapa cara untuk mengetahui penyebab moms enggan berhubungan intim pasca melahirkan, seperti :
1. Perubahan Hormon
Setelah moms melahirkan maka kadar hormon esterogen akan berkurang sehingga ini menjadi salah satu penyebab turunnya libido untuk berhubungan intim.
2. Khawatir Akan Rasa Sakit
Pengalaman melahirkan baik secara normal maupun Caesar pasti meninggalkan kesan bagi moms. Perasaan khawatir atau takut untuk berhubungan intim mungkin saja bisa terjadi karna kekhawatiran sakit saat berhubungan maupun kekhawatiran luka bekas Caesar terbuka kembali.
3. Kelelahan Mengurus Bayi & Rumah
Tidak dapat dipungkiri bahwa mengurus dan menyusui bayi yang baru lahir sangat melelahkan. Moms mungkin saja mengalami kurang tidur dan kelelahan. Belum lagi jika moms juga harus mengurus rumah tanpa adanya bantuan orang lain. Kelelahan yang terjadi pada akhirnya bisa mempengaruhi libio untuk melakukan hubungan intim.
4. Bentuk Tubuh
Kehamilan mungkin saja membuat moms mengalami kenaikan berat badan yang signifikan. Bukan hanya berat bdan yang berubah tapi beberapa bagian tubuh juga mengalami perubahan selama kehamilan. Kelebihan berat badan dapat membuat moms tidak percaya diri sehingga enggan melakukan hubungan intim dengan suami.
5. Gaya Hidup Tidak Sehat
Beberapa wanita mungkin kembali ke gaya hidup yang tidak sehat setelah melahirkan. Gaya hidup yang tidak sehat juga berpengaruh pada menurunnya libido untuk melakukan hubungan intim.
Setelah moms mengetahui penyebab-penyebab yang mengakibatkan enggak berhubungan intin setelah melahirkan. Makan mos perlu mengetahui tips-tips bagaimana mengatasi gairah seks yang menurun pasca melahirkan.
Tips Meningkatkan Gairah Berhubungan Pasca Melahirkan
Perlu moms tahu bahwa rendahnya libido untuk melakukan hubungan intim pasca melahirkan merupakan hal yang sementara. Pada proses persalinan caesar hubungan intim bisa dilakukan setelah 6 minggu namun kondisi ini berbeda-beda pada setiap individu. Untuk dapat meningkatkan libido berhubungan intim pasca melahirkan, coba lakukan hal berikut ini :
1. Menerapkan Pola Hidup Sehat
Seperti pada penjelasan di atas bahwa pola hidup yang tidak sehat dengan merokok atau meminum alkohol dapat menurunkan libido. Sehingga mulailah dengan menerapkan pola hidup sehat bagi moms dan suami. Berolahraga teratur dan mengkonsumsi makanan sehat harus dilakukan.
2. Gunakan Waktu Istirahat Dengan Maksimal
Jika moms merasa kewalahan dalam mengurus bayi dan rumah, jangan ragu untuk meminta bantuan suami, keluarga atau asisten rumah tangga untuk membantu. Fokuskan diri untuk mengurus bayi dan suami.
3. Memiliki Waktu Untuk Diri Sendiri
Luangkan waktu untuk diri sendiri di sela-sela menjaga bayi dan suami. Memiliki waktu dengan diri sendiri selain dapat menurunkan stress juga dapat meningkatkan suasana hati. Moms tidak harus keluar rumah untuk menikmati waktu dengan diri sendiri. Cukup dengan menonton film favorit, membaca buku, memakan makanan kesukaan, mendengarkan music, berendam air hangat atau melakukan hobi di rumah sudah cukup untuk membuat moms merasa lebih bahagia dan bersemangat.
4. Perbanyak Waktu Berdua Pasangan
Tips ini dapat dilakukan para suami. Bantulah istri menjaga bayi setelah pulang kantor dan diakhir pekan. Saat istri sedang menyusui bayi, para suami dapat memberikan pijatan punggung atau kaki agar istri menjadi lebih nyaman dan bahagia.
5. Pelan-Pelan
Kurangnya waktu berdua dengan pasangan secara emosional dan sentuhan fisik pasca melahirkan mungkin membuat hubungan terasa kurang hangat. Mulailah dengan mempersering waktu berdua pasangan dengan mengobrol dan berpelukan.
6. Lakukan Foreplay
Mulailah berhubungan intim secara perlahan dengan menggunakan foreplay. Berpelukan dan mencium pasangan dengan lembut merupakan awal yang baik. Minta suami untuk melakukan foreplay lebih lama dari biasanya.
7. Gunakan Pelumas Vagina
Jika moms merasa vagina lebih kering dan jadi penghambat saat berhubungan intim dengan suami pasca melahirkan. Moms bisa menggunakan pelumas vagina yang berbahan dasar air dan hindari pelumas berbahan dasar minyak karena dapat menimbulkan iritasi pada jaringan sensitif vagina.
8. Memilih Posisi dan Lokasi Yang Nyaman
Ciptakan suasana dan pilihlah lokasi yang membuat moms merasa nyaman. Misalnya di akhir pekan saat suasana rumah lebih santai dan tidak terburu-buru untuk kerja.
9. Melakukan Senam Kegel
Setelah moms melewati masa kehamilan dan melahirkan akan ada beberapa perubahan tubuh yang dialami seperti kenaikan berat badan dan otot vagina yang longgar. Moms dapat mencoba senam kegel untuk mengencangkan kembali otot vagina. Lakukan 3x sehari untuk hasil yang maksimal.
10. Berkonsultasi Dengan Dokter
Apabika cara-cara diatas sudah dilakukan dan tidak berdampak pada kenaikan libido untuk berhubungan intim pasca melahirkan. Jangan ragu untuk berkonsultasi ke dokter. Cobalah untuk menceritakans ecara detail permasalahan yang dialami sehingga dokter bisa menentukan penyebab dan cara mengatasi yang terbaik bagi moms dan suami.
Kesimpulan
Jika moms masih merasakan libido yang menurun setelah beberapa bulan pasca melahirkan yang diikuti dengan tidak nafsu makan atau tidak ingin melakukan kegiatan sehari-hari. Maka moms bisa langsung berkomunikasi dengan pasangan, keluarga dan juga dokter. Semoga artikel ini bermanfaat ya moms!
Referensi
berhubungan intim setelah melahirkan perhatikan ini. (n.d.). https://www.halodoc.com. Retrieved November 20, 2023, from https://www.halodoc.com/artikel/berhubungan-intim-setelah-melahirkan-perhatikan-ini
Berhubungan intim setelah operasi caesar. (n.d.). https://hellosehat.com. Retrieved November 20, 2023, from https://hellosehat.com/kehamilan/perawatan-ibu/masa-nifas/berhubungan-intim-setelah-operasi-caesar/
5 cara meningkatkan gairah seks setelah melahirkan. (n.d.). https://diarybunda.co.id. Retrieved November 20, 2023, from https://diarybunda.co.id/articles/5-cara-meningkatkan-gairah-seks-setelah-melahirkan
Agar berhubungan intim setelah melahirkan tidak sakit tapi tetap memuaskan ikuti aturan ini. (n.d.). https://health.grid.id. Retrieved November 21, 2023, from https://health.grid.id/amp/351658639/agar-berhubungan-intim-setelah-melahirkan-tidak-sakit-tapi-tetap-memuaskan-ikuti-aturan-ini
Penyebab dan cara atasi gairah seks menurun pasca melahirkan. (n.d.). https://www.klikdokter.com. Retrieved November 21, 2023, from https://www.klikdokter.com/ibu-anak/kehamilan/penyebab-dan-cara-atasi-gairah-seks-menurun-pasca-melahirkan
Jarang melakukan hubungan intim setelah melahirkan. (n.d.). https://www.alodokter.com. Retrieved November 21, 2023, from https://www.alodokter.com/jarang-melakukan-hubungan-intim-setelah-melahirkan