Mengenal Tes STIFIn, untuk Memastikan Bakat dan Potensi Anak Sejak Dini

Tes STIFIn bisa menentukan tipe kepribadian anak dengan akurat.

Moms, ada cara yang mudah, akurat, dan aplikatif untuk memastikan minat dan bakat anak sejak dini yaitu menggunakan tes STIFIn atau tes sidik jari. Tes ini merupakan salah satu tes biometrik sehingga hasil tes STIFIn bersifat genetik, tidak akan pernah berubah seumur hidup.

Menurut STIFIn Family salah satu layanan tes sidik jari terpercaya di Indonesia, tes ini dapat mengidentifikasi tipe kepribadian seseorang dengan validitas (Paper & Pencil) dan reliabilitas (Fingerprint) yang tinggi yaitu mencapai 95%. Moms, untuk mengetahui lebih lanjut tentang tes STIFIn, baca selengkapnya di artikel ini ya.

Apa itu Tes STIFIn?

STIFIn merupakan tes sidik jari yang digunakan untuk menentukan belahan otak dominan (mesin kecerdasan) dan lapisan otak dominan (kemudi kecerdasan) mana yang paling sering digunakan seseorang secara berulang sehingga menentukan salah satu tipe kepribadian STIFIn. 

Menurut Crimson Publishers, konsep STIFIn pertama kali dikembangkan oleh Farid Poniman pada tahun 1999. STIFIn merupakan singkatan dari 5 mesin kecerdasan yang dikenalkan oleh Farid, yaitu Sensing, Thinking, Intuiting, Feeling, dan Insting. 

Masing-masing mesin kecerdasan pada manusia dikemudikan oleh dua lapisan otak dominan yaitu introvert (i) dan extrovert (e), terkecuali Insting yang dikemudikan dengan spontan. Kedua lapisan ini menentukan bagaimana seseorang memproses informasi, membuat keputusan, dan berinteraksi dengan dunia sekitar.

Dalam konsep STIFIn, kombinasi mesin kecerdasan (S,T,I,F,In) dengan kemudi kecerdasan introvert (i) dan extrovert (e) disebut Tipe Kepribadian STIFIn yang terdiri dari : 

  1. Sensing introvert (Si), 
  2. Sensing extrovert (Se), 
  3. Thinking introvert (Ti), 
  4. Thinking extrovert (Te), 
  5. Intuiting introvert (Ii), 
  6. Intuiting extrovert (Ie), 
  7. Feeling introvert (Fi) , 
  8. Feeling extrovert (Fe), 
  9. Insting (In).

Mengenal 9 Tipe Kepribadian Anak Berdasarkan STIFIn

Belahan otak dominan yang biasa digunakan
Belahan otak dominan yang biasa digunakan. Sumber: stifinfamily.com

Moms, berikut penjelasan singkat mengenai 9 tipe kepribadian anak berdasarkan hasil tes STIFIn beserta contohnya:

1. Sensing introvert (Si)

Anak Sensing introvert senang belajar dengan menggunakan panca indera, mereka suka bermain, mengamati, dan melakukan eksperimen, seperti bermain dengan balok kayu, menggambar, berkebun, atau membantu orang tua mengerjakan tugas rumah.

2. Sensing extrovert (Se)

Anak Sensing extrovert senang beraktivitas fisik dan memiliki banyak energi. Mereka suka bermain dengan teman dan terlibat dalam kegiatan sosial, seperti bermain olahraga, mengikuti pramuka, atau mengikuti kegiatan yang melibatkan banyak orang.

3. Thinking introvert (Ti)

Anak Thinking introvert senang berpikir logis dan analitis. Mereka suka memecahkan masalah dan mencari solusi terbaik, seperti senang bermain puzzle, mengerjakan soal matematika, atau membuat strategi permainan.

4. Thinking ekstrovert (Te)

Anak Thinking extrovert senang berdiskusi dan berdebat. Mereka suka bertukar ide dan mencari solusi bersama, seperti mengikuti debat, mengikuti klub sains, atau menjadi pemimpin dalam kegiatan kelompok.

5. Intuiting introvert (Ie)

Anak Intuiting introvert selalu haus inspirasi dan penuh dengan imajinasi. Mereka senang berangan-angan dan memikirkan masa depan, seperti senang menulis cerita, menggambar imajinatif, atau bermain peran dengan tema fantastis.

6. Intuiting extrovert (Ie)

Anak Intuiting extrovert suka bertukar ide-ide segar dan gagasan inovatif dengan orang lain. Mereka senang berkolaborasi dan menciptakan sesuatu bersama, seperti mengikuti kegiatan seni, mengikuti komunitas kreatif, atau menjadi entrepreneur muda.

7. Feeling introvert (Fi)

Anak Feeling introvert peka terhadap perasaan orang lain dan pandai berempati. Mereka senang membantu dan membangun hubungan dengan orang lain, seperti bermain dengan teman, membantu orang lain yang kesusahan, atau menjadi penengah saat terjadi pertengkaran.

8. Feeling extrovert (Fe)

Anak Feeling extrovert senang bersosialisasi dan memiliki banyak teman. Mereka suka membantu orang lain dan membuat orang lain bahagia, seperti mengikuti kegiatan sosial, menjadi relawan, atau menjadi motivator bagi orang lain.

9. Insting (In)

Anak Insting memiliki intuisi dan naluri yang kuat. Mereka cenderung mengikuti kata hati dan berani mengambil keputusan, seperti mencoba hal-hal baru dan berani tampil di depan orang banyak.

Manfaat Tes STIFIn untuk Anak

Setiap anak memiliki kombinasi kecerdasan yang unik. Berikut manfaat yang Moms dapatkan setelah mengetahui tipe kepribadian si kecil melalui tes STIFIn

1. Mengetahui tipe kepribadian anak

Moms bisa mengetahui dan memahami kepribadian si kecil yang sesuai dengan genetika, sehingga Moms bisa memberikan hal terbaik pada anak sejak dini sesuai kebutuhannya.

2. Menemukan Gaya Belajar Anak

Moms bisa menentukan gaya belajar anak yang efektif, apakah melalui visual, auditori, atau kinestetik berdasarkan tipe kepribadian si kecil.

3. Mengetahui Minat dan Bakat Anak Sejak Dini

Hasil tes STIFIn memberikan petunjuk tentang minat dan bakat anak, yang dapat membantu orang tua dan guru mengembangkan bakat dan potensinya, menentukan pendidikan atau sekolah terbaik.

4. Menentukan Potensi Karir Anak

Tes ini dapat membantu anak dalam memilih jalur karir yang sesuai dengan bakat dan minatnya.

Cara Memastikan Bakat dan Potensi anak Melalui Tes STIFIn

Berikut cara memanfaatkan hasil tes STIFIn yang bisa membantu si kecil mengoptimalkan potensi sesuai tipe kepribadiannya:

1. Konsultasi dengan Ahli

Konsultasikan dengan psikolog atau konsultan STIFIn yang terlatih. Mereka dapat membantu Moms memahami hasil tes, memberikan interpretasi yang akurat, dan solusi yang tepat.

2. Dampingi dan Amati Minat Si Kecil

Setelah Moms mengetahui tipe kepribadian anak, Moms bisa memberikan pendampingan yang tepat disesuaikan dengan minat dan bakat si kecil. Anak jadi lebih nyaman saat menjalaninya.

3. Memfasilitasi Pendidikan dengan Hasil Tes

Sesuaikan proses pendidikan anak berdasarkan hasil tes sehingga Moms bisa mengarahkan si kecil untuk menentukan jurusan atau sekolah yang akan dipilih.

4. Dorong Anak untuk Mengeksplorasi Minat dan Bakat

Berikan mereka kesempatan untuk mencoba berbagai kegiatan dan belajar hal-hal baru, sehingga potensi alami anak akan muncul. Jangan lupa untuk terus menjaga motivasi anak agar selalu memiliki keinginan untuk terus bertumbuh.

Bagaimana Cara Melakukan Tes STIFIn untuk Anak?

Berdasarkan rekomendasi dari STIFIn Family, usia minimal anak yang bisa mengikuti tes  yaitu usia 2,5 tahun dan tidak ada batas usia maksimal. Tes ini tidak memerlukan persiapan khusus dan dapat dilakukan dimanapun. Prosedur tes STIFIn cukup sederhana, yaitu:

1. Cari lembaga tes STIFIn yang terpercaya dan terdekat
2. Anak akan diminta untuk memindai setiap ujung jari pada fingerprint scanner
2. Sidik jari tersebut kemudian akan dianalisa oleh tim ahli STIFIn.
3. Hasil tes akan diberikan dalam bentuk laporan yang mudah dipahami oleh orang tua.

Berapa Biaya Tes STIFIn?

Biaya Tes STIFIn bervariasi tergantung lokasi dan lembaga yang menyediakan layanan tes tersebut. Kisaran  biaya tes ini antara harga Rp 500.000 hingga Rp 1.000.000.

Tips Memilih Lembaga Tes STIFIn yang Terpercaya

Sebelum memilih lembaga Tes STIFIn, pastikan untuk mempertimbangkan beberapa hal berikut:

1. Pastikan lembaga tersebut memiliki sertifikasi resmi dari STIFIn.
2. Pastikan tim ahli yang melakukan tes memiliki kualifikasi yang mumpuni.
3. Bacalah review dan testimoni dari pelanggan sebelumnya.
4. Membandingkan harga dan layanan dari setiap lembaga

Kesimpulan

Tes STIFIn bisa membantu Moms untuk mengetahui tipe kepribadian anak melalui pemindaian sidik jari si kecil. Moms bisa lebih leluasa untuk mengarahkan, membimbing, dan mengembangkan minat dan potensi anak karena sesuai dengan kepribadian genetiknya. Moms dan si kecil bisa bahagia dan nyaman menjalaninya.

Referensi

Apa Itu STIFIn?. (2019, June, 24). Stifin Family. Retrieved June 25, 2024, from https://stifinfamily.com/apa-itu-stifin/

The Implementation of STIFIn Intelligence Test for Students’ Career Planning : An Introduction and Impact of STIFIn Approac. (2021, May 13). Crimson Publishers. Retrieved June 25, 2024

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

X