6 Rekomendasi Playmat Bayi untuk Si Kecil yang Mulai Aktif

rekomendasi playmat bayi

Playmat bayi bisa menjadi penting untuk membantu perkembangan Si Kecil. Namun terkadang memilih playmat untuk Si Kecil pun bisa jadi pekerjaan yang membingungkan.

Playmat atau juga dikenal dengan play gym adalah matras interaktif dengan warna-warna menarik. Matras yang satu ini juga bisa digunakan sebagai mainan yang bisa digunakan untuk membantu perkembangan Si Kecil.

Cukup banyak pilihan playmat dan berikut adalah beberapa rekomendasi yang bisa Moms jadikan referensi saat bingung menentukan pilihan.

1. CobyHaus Playmat Montblanc Mono

CobyHaus Playmat Montblanc Mono

Kelebihan:

  • Material sesuai standar safety Pemerintah Korea Selatan
  • Telah lulus tes dan standar internasional
  • Terdapat 4 pilihan motif

CobyHaus Playmat Montblanc Mono merupakan matras khusus bayi dengan material yang sudah diupgrade dari versi sebelumnya.

Playmat yang satu ini juga sudah lulus tes dan standar internasional seperti CE, MC, SGS Tested, dan BPA Free.

Didesain dengan honeycomb embossing dan bisa dibolak balik sesuai dengan kaingin Moms. Selain itu, terdapat empat pilihan motif menarik yang bisa Moms pilih seperti Pororo Star, Cotton Owl, Monoraum Cloud, dan Blue Spot.

Playmat yang satu ini memiliki ukuran 190 cm x 130 cm, dengan ketebalan 1.2 cm yang bisa membuat Si Kecil nyaman saat bermain di atasnya.

Dapatkan CobyHaus Playmat Montblanc Mono di Supermom sekarang.

2. Folding Playmat Bayi

Folding Playmat Bayi

Kelebihan:

  • Waterproof
  • Bahan XPE
  • Permukaan anti-slip dan bertekstur
  • Terbuat dari bantalan lembut
  • Nyaman dan ramah di kulit bayi

Folding Playmat merupakan matras bayi yang didesain dengan menggunakan bahan XPE. Permukaan matras anti-slip dan bertekstur, membuat playmat bayi yang satu ini tidak licin. Si Kecil dapat berlatih motorik dan merangkak dengan nyaman.

Selain itu, playmat yang satu ini juga antiair hingga mudah dibersihkan ketika Si Kecil mengompol, menumpahkan makanan atau minuman saat sedang bermain di atas matras.

Playmat ini juga dibuat dengan bahan yang ramah di kulit bayi dan menggunakan bantalan empuk dan lembut dengan ketebalan 1 cm, hingga sangat cocok digunakan oleh Si Kecil.

Dapatkan Folding Playmat di Supermom sekarang.

3. Bestway Friendly Animals Air Playmat Bayi

Bestway Friendly Animals Air

Kelebihan:

  • Material vinyl
  • Tidak mudah bocor
  • Cocok untuk anak usia 4-24 bulan

Playmat yang satu ini dirancang sebagai area bermain bayi yang dapat meminimalisir risiko benturan. Dengan bantalan empuk yang mengitari pinggiran matras.

Dibuat dengan menggunakan bahan vinyl yang tidak mudah bocor, hingga Si Kecil bisa bermain dengan lebih leluasa.

Playmat berukuran 132 cm x 132 cm x 23 cm ini cocok digunakan untuk bayi berusia 4 bulan hingga 24 bulan.

Dapatkan Bestway Friendly Animals Air Playmat di Supermom sekarang.

4. Kimo Playmat Bumper Bed

Kimo Bumper Bed

Kelebihan:

  • Terdapat pagar pembatas tidur
  • Ketebalan 6 cm
  • Terbuat dari busa yang memiliki kekuatan meredam benturan

Playmat yang satu ini didesain dengan menggunakan material yang berfungsi shock absorption atau kekuatan yang dapat meredam benturan. Hingga Moms tak perlu khawatir Si Kecil cidera saat sedang berlatih berjalan atau merangkak.

Kimo Playmat Bumper Bed juga dilengkapi dengan pagar setinggi 50 cm yang bisa digunakan sebagai pembatas tidur dan Moms tak perlu cemas Si Kecil jatuh saat tertidur.

Palymat bayi ini juga bisa berfungsi sebagai area mandi bola.

Dapatkan Kimo Playmat Bumper Bed di Supermom sekarang.  

5. Playmat Bayi 123

Playmat Bayi 123

Kelebihan:

  • Produk impor
  • Terdapat angka 1-10 pada permukaan playmat

Playmat yang satu ini cukup sederhana dengan permukaan bergambar serupa piramida dengan angka 1 hingga 10. Motif ini dapat membantu Si Kecil berlatih merangkak sekaligus belajar mengenal angka sejak dini.

Playmat 123 terbuat dari material khusus yang nyaman dan ramah di kulit bayi hingga cocok digunakan sebagai alas bermain Si Kecil.

Dapatkan Playmat 123 di Supermom sekarang.

6. Rattle & Piano Playmat

Rattle & Piano Playmat

Kelebihan:

  • Dilengkapi piano kaki
  • Memiliki fitur musik bayi
  • Terdapat aksesori play gym

Moms yang sedang mencari playmat bayi dengan fitur menarik bisa memilih Rattle & Piano Playmat, matras bayi yang juga bisa membantu merangsang kemampuan motorik kasar dan halus bayi.

Playmat yang satu ini dilengkapi dengan piano kaki yang dapat mengeluarkan suara ketika ditendang. Selain itu, terdapat musik yang bisa menenangkan Si Kecil saat berada di atas matras.

Playmat ini dapat dipilih berdasarkan variasi warna. Seperti merah dan tosca atau hijau, biru, pink, dan kuning.

Dengan ukuran matras 76 cm x 56 cm x 43 cm, playmat ini bisa jadi area bermain yang cocok untuk bayi berusia 0 hingga 12 bulan.

Dapatkan Rattle & Piano Playmat di Supermom sekarang.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Celemek Bayi untuk Si Kecil, Mana Favorit Moms?

Itu dia beberapa pilihan playmat untuk area bermain dan tidur siang Si Kecil di rumah. Mana playmat bayi pilihan Moms?

Pastikan untuk memilih dan membeli sesuai kebutuhan dan budget, ya Moms.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

X