Sedang bingung mencari alas bermain untuk Si Kecil? Jangan khawatir Moms, cukup banyak model playmat bayi. Yuk, tengok beberapa modelnya!
Matras khusus bayi menjadi salah satu pilihan untuk tempat bermain Si Kecil. Namun di sisi lain, playmat bisa memiliki beberapa fungsi lainnya untuk Si Kecil, termasuk melatih otot-otot Si Kecil. Karena itu, matras ini juga banyak disebut dengan nama baby play gym.
Banyak orang tua memilih menggunakan baby play gym untuk membantu perkembangan Si Kecil yang menginjak usia balita.
Matras ini juga memiliki banyak model dengan desain yang beragam. Ada yang dilengkapi dengan mainan edukasi ada juga yang dirancang untuk menghibur Si Kecil dengan suara-suara. Di spot khususnya ini, Si Kecil bisa melakukan berbagai aktivitas, baik sendiri maupun bersama Moms.
Meski bukan kebutuhan utama, tetapi playmat bayi bisa sangat membantu. Terutama jika Moms membutuhkan waktu untuk menyelesaikan beberapa pekerjaan di rumah.
Rekomendasi Playmat Bayi
Playmat seperti apa yang Moms butuhkan? Berikut adalah beberapa rekomendasi playmat yang bisa Moms pilih.
1. Play Gym Musical
Kelebihan:
- Dilengkapi piano kaki
- Musik khusus bayi yang menenangkan
- Dapat merangsang motorik kasar dan halus bayi
- Ringkas
- Mudah dilipat dan dibawa
- Menggunakan baterai
Playmat bayi yang satu ini memang dirancang untuk membantu perkembangan Si Kecil di rumah, terutama motoriknya.
Saat berada di atas matras ini, Si Kecil bisa melatih otot dan kekuatannya sekaligus melatih motorik kasar Si Kecil lewat piano kaki, yang dapat mengeluarkan suara saat ditendang. Selain itu, Si Kecil juga bisa bermain dengan mainan gantung yang terdapat di playmat.
Playmat ini bisa digunakan untuk bayi berusia 0 hingga 12 bulan dan tersedia dalam beberapa variasi yang dilengkapi dengan berbagai fitur berbeda, tergantung jenis matrasnya. Beberapa fitur termasuk, lampu pada piano, aksesoris play gym, dan menggunakan baterai.
2. Cooling Mat
Kelebihan:
- Dapat dicuci menggunakan mesin
- Menggunakan bahan antibacterial
- Bisa digunakan sebagai alas tidur yang nyaman
- Dilengkapi bantal
Ini bisa menjadi pilihan playmat bayi terbaik yang bisa Moms pilih untuk Si Kecil, karena memiliki fitur-fitur yang pasti menarik untuk Moms. Di antaranya Anti Dust Mite, Anti-Bacteria, Air-permeable, Cooling, Non-stick sweat, breathable.
Sesuai namanya, Cooling Playmat, matras ini dapat digunakan sebagai alas tidur Si Kecil yang nyaman saat udara sedang panas. Moms juga tak perlu khawatir, fitur anti bakterinya dapat menjaga kulit sensitif Si Kecil dari iritasi.
Yang paling menyenangkan, matras ini mudah dibersihkan dan bisa dicuci menggunakan mesin tanpa merusak fungsi kainnya.
3. Matras Lipat Anti-lembap
Kelebihan:
- Material bebas bahan beracun
- Bisa dilipat tanpa digulung
- Dilengkapi tas penyimpanan
- Aman untuk bayi baru lahir
- Mudah dibersihkan
- Desain 2 sisi dengan karakter lucu
Buat Moms yang mencari matras yang cukup tebal, Moms bisa memilih matras lipat ini. Dengan ketebalan 1 cm, playmat bayi ini aman digunakan oleh balita yang sedang belajar merangkak, duduk atau bahkan mulai belajar berjalan.
Playmat yang satu ini merupakan salah satu yang dapat meminimalisir dampak benturan dengan cukup baik. Selain itu, Moms juga tidak perlu khawatir karena matras ini didesain dengan menggunakan bahan PVC ramah lingkungan dan bebas racun. Jadi, Si Kecil bisa beraktivitas dengan aman dan nyaman di matrasnya.
Matras lipat ini juga cukup mudah disimpan, karena dapat dilipat dan disimpan dalam tasnya.
4. Sugarbaby All-in-1 Piano Playmat
Kelebihan:
- Dilengkapi 5 mainan gantung
- Dilengkapi mainan gigi dan mainan kerincingan bertekstur
- Dilengkapi empat melodi berbeda
- Mudah dibawa
- Mudah dibersihkan dan bisa dicuci dengan mesin
Playmat bayi ini juga bisa jadi pilihan terbaik Moms untuk Si Kecil belajar banyak hal baru. Dengan playmat ini, Si Kecil bisa belajar menggapai jangkauan sekaligus belajar menggenggam lewat mainan gantungnya.
Si Kecil bisa bermain sembari berbaring maupun duduk di atas matras dan bermain dengan mainan gantung maupun dengan empat melodi yang tersedia di matras. Melodi-melodi ini, dibuat khusus untuk merangsang indera pendengaran serta merangsang gerak Si Kecil.
Mainan-mainan ini juga bisa dilepas, hingga Si Kecil bergerak dengan lebih leluasa di atas matrasnya atau digunakan sebagai alas tidur. Selain itu, mainan portable itu juga bisa membuat Moms membersihkan matras dengan lebih mudah.
Matras serbaguna ini bisa jadi teman Si Kecil bertumbuh, karena bisa digunakan untuk bayi berusia 0 bulan hingga balita. Moms juga bisa menyimpan atau membawanya saat bepergian dengan mudah.
Playmat serbaguna ini juga jadi salah satu yang mudah didapatkan.
Itu dia beberapa playmat bayi yang bisa Moms gunakan sebagai alas tidur Si Kecil maupun sebagai teman dan alat bantu Si Kecil bertumbuh.
Pastikan memilih sesuai kebutuhan, keamanan dan kenyamanan Si Kecil ya, Moms. Selamat berbelanja!