6 Tips Mengatasi Anak Kecanduan Gadget Saat Lebaran

cover tips mengatasi anak kecanduan gadget

Anak kecanduan gadget jadi situasi yang cukup mengkhawatirkan saat ini. Banyak orang tua yang kesulitan mengatasi hal ini, apalagi ketika anak-anak hanya menghabiskan waktu menatap layar ponsel atau tablet selama acara kumpul keluarga.

Melihat anak-anak menatap layar gadget selama berjam-jam seolah menjadi pemandangan yang umum saat ini. Apalagi banyak orang tua yang sengaja memberikan gadget kepada anak-anaknya sebagai alat hiburan sekaligus pendidikan. Tapi sadarkah jika ini merupakan salah satu langkah terbaik untuk membuat anak kecanduan gadget.

Bahkan melansir Aster Medcity, dari hasil penelitian yang dilakukan Common Sense Media menemukan, sejak 2011 lalu anak kecanduan gadget mengalami peningkatan yang cukup signifikan dalam dua tahun terakhir. Dari 38% menjadi 72% di tahun 2013.

Melihat kondisi tersebut, American Academy of Pediatrics akhirnya melakukan langkah dengan mencegah penggunaan teknologi untuk anak-anak di bawah usia dua tahun dengan mengatakan gadget dapat memengaruhi sifat masa anak-anak.

Kenapa Anak Kecanduan Gadget Saat Lebaran?

Penyebab Anak kecanduan gadget saat lebaran

Menghabiskan waktu berjam-jam di depan layar gadget bisa berdampak buruk pada kesehatan fisik dan mental anak. Bahkan penelitian di seluruh dunia telah membuktikan bahwa kecanduan teknologi dapat mempengaruhi dan menunda perkembangan anak-anak dengan membatasi tantangan kreatif, imajinatif dan fisik mereka untuk mencapai perkembangan motorik dan sensorik yang optimal.

Selain itu, gadget juga bisa membuat anak-anak menjadi sangat gelisah yang akan mempengaruhi perilaku mereka. Baik di rumah maupun di sekolah.

Anak kecanduan gadget umumnya berkembang ketika mereka berusaha mengalihkan perhatiannya dari ketidaknyamanan. Beberapa faktor penyebab anak kecanduan gadget seperti dilansir Sinoue Mental Health & Recovery Centre, termasuk:

  • kebosanan
  • sulit tidur
  • kurangnya tujuan
  • isolasi sosial
  • kurang pengasuhan
  • tidak dilibatkan dalam kegiatan

Baca Juga: Anak Sering Tidak Fokus, Moms? Ini 7 Cara Meningkatkan Konsentrasi Anak

Tips Atasi Anak Kecanduan Gadget Saat Lebaran

Cara Mengatasi Anak kecanduan gadget saat lebaran

Jadi jika anak kecanduan gadget saat acara kumpul keluarga di hari Lebaran, bisa jadi dia merasa bosan dengan situasi. Terlebih video game pasti akan dianggap lebih seru ketimbang duduk bersama keluarga sembari ngobrol tanpa arah.

Namun, jangan panik dulu. Berikut ini beberapa tips mengatasi anak kecanduan gadget saat Lebaran. Yuk simak!

1. Batasi Waktu Menggunakan Ponsel

Salah satu cara mengatasi anak kecanduan gadget adalah dengan memberi batasan waktu. Moms bisa memberikan mereka izin menggunakan gadget hingga 30 menit atau lebih setiap hari. Itu pun di bawah pengawasan ketat.

2. Beri Contoh Moms Tidak Tergantung pada Ponsel

Anak-anak akan tetap mengikuti contoh yang diberikan orang tua. Jadi, jika Moms ingin Si Kecil mendengarkan apa yang dikatakan, pastikan tidak memberikan contoh yang salah. Misalkan ketika acara kumpul keluarga, Moms bisa mengajak semua orang untuk menyimpan gadget dan menerapkan denda. Siapa pun yang tiba-tiba mengeluarkan gadgetnya bisa kena denda.

Jangan menjadi korban ‘sindrom orang tua yang terganggu’ di mana Moms sendiri gagal melepaskan diri dari teknologi saat dibutuhkan. Ini juga bisa jadi salah satu cara mengatasi anak kecanduan gadget.

3. Ajak Si Kecil Beraktivitas agar Tidak Terpaku pada Gadget

Tunjukkan pada Si Kecil betapa mengasyikkannya dunia di luar ponsel. Dorong dia untuk berteman, bersepeda, bermain, dan terlibat dalam kegiatan di luar ruangan. Ini tidak hanya akan membebaskan pikiran mereka, tetapi juga akan membuat mereka sehat dan lebih mudah bergaul. Perkenalkan mereka pada kesenangan membaca

Tidak ada yang lebih menarik dan menginspirasi selain buku bagus. Biarkan kreativitas dan imajinasi Si Kecil tumbuh.

4. Kegiatan Interaktif

Melibatkan anak dalam kegiatan keluarga adalah salah satu cara mengatasi anak kecanduan ponsel. Moms bisa mendorong Si Kecil terlibat dengan kelompok sebaya untuk berinteraksi, terbuka, tertawa,

Libatkan mereka dalam kegiatan keluarga atau kelompok sebaya yang akan mendorong mereka untuk berbicara, berinteraksi, terbuka, tertawa, merasa dicintai, dan menjadi inklusif. Moms bisa memberikan berbagai mainan anak berupa board game kepada mereka untuk mengalihkan perhatian dari layar gadget.

5. Dorong Bakat Mereka

Apa yang Si Kecil sukai selain gadget? Seni? Musik? Menari? Memasak? Dorong dia untuk melakukan kegiatan terkait (seperti kamp seni) dan lihat sendiri perbedaannya.

Ini juga menjadi salah satu cara paling ampuh mengatasi anak yang tidak lepas dari gadget.

6. Detoks Digital

Jika Moms merasa Si Kecil terlalu terpikat dengan teknologi, ada baiknya melakukan detoks digital. Lepaskan semua yang berhubungan dengan teknologi – ponsel, tablet, playstation, laptop selama beberapa hari.

Mungkin ada penolakan dan amukan yang kuat pada awalnya, tetapi jangan berkecil hati. Buat dia mengerti alasan mengapa Moms melakukannya. Setelah semuanya beres, latih Si Kecil untuk menggunakan teknologi dengan bijaksana, di bawah pengawasan.

Itu dia beberapa informasi yang bisa Moms ketahui tentang anak dan kecanduannya pada teknologi.

Kita tahu bahwa anak-anak mengalami kecanduan gadget ketika mereka merasa bosan, kesepian, terasing, dan tidak memiliki tujuan. Solusinya adalah membantu mereka terhubung dengan pengalaman dan hubungan kehidupan nyata yang bermakna, dan memberikan dukungan tanpa syarat kepada mereka.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

X