Moms Ini 7 Rekomendasi Susu Bebas Laktosa untuk Bayi Terbaik

susu bebas laktosa untuk bayi

Bagi beberapa anak, pemberian susu formula mungkin diperlukan untuk beberapa tujuan alasan medis. Mulai dar sebagai nutrisi tambahan menambah berat badan dan lainnya.

Namun, sayangnya tidak semua anak bisa toleran saat mengonsumsi susu formula. Sebagai alternatif, Moms bisa memberikan susu bebas laktosa untuk bayi.

Anak dengan kondisi intoleransi laktosa atau alergi zat laktosa dari susu sapi memang kemungkinan besar sangat tidak direkomendasikan untuk mengonsumsi susu formula yang berasal dari sapi. Menurut IDAI, gejalanya ditandai dengan nyeri perut, diare profus, muntah, sering flatus, merah di sekitar anus, dan tinja berbau asam.

Namun Moms tak perlu khawatir karena saat ini sudah ada jenis susu bebas laktosa untuk bayi yang bisa jadi pilihan. Apalagi susu formula bebas laktosa ini memang sudah diformulasikan khusus, sehingga memang aman dikonsumsi Si Kecil yang alergi.

7 Rekomendasi Susu Bebas Laktosa untuk Bayi

Ada beberapa produk susu bebas laktosa untuk bayi yang kaya gizi dan aman dikonsumsi Si Kecil. Kali ini Supermom akan mengulas soal merek susu formula bebas laktosa untuk bayi.

Namun, penting diingat, Moms perlu mendiskusikannya juga dengan dokter mengenai susu yang sesuai dengan kondisi Si Kecil. Semoga membantu ya, Moms.

1. Lactogen Lactose Free

Susu Bayi Lactogen Lactose Free

Lactogen Lactose Free merupakan susu formula bebas laktosa untuk bayi yang berusia 0-12 bulan. Susu ini bisa mencegah diare atau gangguan pencernaan pada bayi akibat laktosa.

Bukan hanya itu, Lactogen Lactose Free juga mengandung minyak ikan yang baik bagi perkembangan otak bayi, serta berbagai vitamin dan mineral di dalamnya yang bisa mendukung tumbuh kembang bayi Moms.

Dapatkan Lactogen Lactose Free di Supermom sekarang!

2. Morinaga NL-33 Non Lactose

Morinaga NL-33 Non Lactose

Jika Si Kecil mengalami diare parah setelah mengonsumsi susu formula yang terbuat dari susu sapi, maka Morinaga NL-33 Non Lactose bisa jadi alternatif. Susu bebas laktosa ini diperuntukkan bagi Si Kecil yang berusia 0-12 bulan. Ketidakmampuan mencerna laktosa memang memicu gangguan pencernaan.

Maka mengonsumsi susu bebas laktosa bisa jadi solusi supaya Si Kecil mendapatkan gizi yang cukup selama masa pertumbuhannya.

Dapatkan Morinaga NL-33 Non Lactose di Supermom sekarang!

3. Morinaga BMT Soya

Susu bebas laktosa untuk bayi Morinaga BMT Soya

Morinaga BMT Soya adalah susu bebas laktosa untuk bayi dari Morinaga di Indonesia. BMT diformulasikan khusus untuk bayi usia 0-6 bulan. Susu ini terbuat dari protein kedelai, sehingga aman dikonsumsi Si Kecil yang intoleransi terhadap laktosa atau protein susu sapi atau bahkan menderita galaktosemia.

Namun, sebelum memutuskan untuk memberikan susu ini, pastikan Moms sudah diskusikan dulu dengan dokter.

Dapatkan Morinaga BMT Soya di Supermom sekarang!

4. Bebelove Gold Soya

Bebelove Gold Soya

Bebelove Gold Soya bukan bebas laktosa, susu formula ini juga mengandung soya yang tinggi serat. Gabungan keduanya membuat Bebelove Gold Soya sangat aman sekaligus menyehatkan bagi pencernaan bayi.

Susu ini juga mengandung zat besi, minyak ikan, dan taurin yang baik untuk meningkatkan daya ingat. Total ada 13 vitamin dan 9 mineral lho Moms yang dapat mendukung pembentukan dan mempertahankan kepadatan tulang.

Daptakan Bebelove Gold Soya di Supermom sekarang!

5. SGM Eksplor Soya

Susu bebas laktosa untuk bayi SGM Eksplor Soya

Bagi moms yang mencari susu bebas laktosa untuk bayi dengan harga di bawah Rp 100.000-an, maka SGM Eksplor Soya bisa jadi pilihan. Ini adalah susu pertumbuhan bebas laktosa yang juga bisa dikonsumsi mulai usia 1-5 tahun.

Dengan harga kisaran Rp 95.000-an saja, tak membuat susu ini tertinggal kualitasnya dari susu lainnya lho! Sebab SGM Eksplor Soya mengandung zat besi, serta 13 vitamin yang dapat membantu mendukung pertumbuhan si anak secara optimal.

Dapatkan SGM Eksplor Soya di Supermom sekarang!

6. Nutrilon Royal Soya

nutrilon royal soya sufor bebas laktosa

Nutrilon Royal Soya merupakan rekomendasi susu bebas laktosa untuk bayi yang berbahan dasar utama protein kacang kedelai. Susu ini sangat aman dikonsumsi anak yang intoleransi laktosa bayi serta produk turunan laktosa lainnya.

Susu formula ini mengandung minyak ikan dan IcFOS yang bisa menjaga ketahanan daya tubuh dan kemampuan berpikir anak lho! Selain itu, susu formula Nutrilon Royal Soya juga diklaim aman bagi pencernaan Si Kecil. Moms mendapatkan susu bebas laktosa ini di toko susu, E-commerce serta supermarket terdekat.

Dapatkan Nutrilon Royal Soya di Supermom sekarang!

7. Nestle NAN Lactose-Free

Nan Lactose Free

NAN Lactose Free merupakan susu formula bebas laktosa yang mengandung probiotik Lactobacillus reuteri yang berperan aktif bisa menguatkan sistem pencernaan anak. Susu formula bebas laktosa ini sangat cocok bagi anak dengan pencernaan yang cukup sensitif.

Bahkan probiotik di dalam susu formula diklaim ini bisa mengatasi kolik pada anak. Tak sampai di situ, probiotik juga bersifat anti inflamasi yang mampu meringankan keparahan yang terjadi saat Si Kecil mengalami kolik. Apalagi kolik seringkali jadi penyebab anak rewel yang paling umum.

Dapatkan NAN Lactose Free di Supermom sekarang!

Itulah tujuh rekomendasi susu formula yang aman untuk bayi yang memiliki alergi terhadap protein susu sapi. Sebagai Moms yang bijak jangan sampai salah pilih untuk memebrikan nutrisi terbaik dan optimal untuk pertumbuhan si Kecil ya Moms.  

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

X