Sebagian pasangan merasa belum siap dengan kehamilan yang tidak direncanakan. Sering kali banyak cara pun yang akhirnya dicoba untuk mencegah kehamilan. Salah satu cara yang paling banyak dilakukan adalah makan nanas muda bisa mencegah hamil. Namun, benarkah demikian? Apakah cara ini benar efektif?
Bukan hanya di Indonesia, mengenai nanas muda bisa mencegah hamil juga banyak beredar di negara-negara lain Moms. Untuk menjawab rasa penawaran Moms, yuk simak penjelasannya dalam artikel berikut ini ya!
Kandungan Nanas Muda
Nanas muda adalah buah tropis yang mengandung berbagai nutrisi dan komponen penting bagi kesehatan tubuh. Di bawah ini adalah beberapa nutrisi dan komponen utama yang terkandung dalam nanas muda:
- Vitamin C: Nanas muda kaya dengan vitamin C yang merupakan antioksidan kuat dalam mendukung sistem kekebalan tubuh serta membantu dalam pembentukan kolagen dan protein penting bagi kesehatan gigi, tulang, dan kulit.
- Vitamin B: Mengandung berbagai vitamin B termasuk vitamin B1 (tiamin) dan vitamin
- Vitamin A: Nanas muda juga mengandung vitamin A yang penting bagi kesehatan mata Moms dan fungsi sistem imun tubuh.
- Mangan: kandungan mineral ini dibutuhkan tubuh dalam pembentukan tulang, kolagen, dan metabolisme karbohidrat.
- Serat: Seperti banyaknya buah dan sayuran, nanas muda juga mengandung serat yang baik dalam menjaga sistem pencernaan tetap sehat. Bahkan kandungan ini juga bisa membantu mengontrol berat badan.
- Bromelain: Enzim yang bisa membantu dalam pencernaan makanan dan memiliki sifat antiinflamasi.
- Kalium: Elektrolit penting untuk fungsi otot, saraf, dan keseimbangan cairan dalam tubuh.
- Karotenoid: Seperti beta-karoten yang memiliki potensi antioksidan.
- Asam Folat: Salah satu vitamin B yang penting untuk pertumbuhan sel dan pembelahan, serta mencegah cacat tabung saraf pada bayi selama kehamilan.
Perlu diingat bahwa komposisi nutrisi nanas muda dapat bervariasi tergantung pada varietas buah dan tingkat kematangannya.
Buah nanas yang matang lebih manis dan ada kemungkinan mengandung lebih banyak gula daripada nanas muda yang lebih asam.
Namun, baik nanas muda maupun nanas matang memberikan sejumlah nutrisi penting dan sangat bermanfaat untuk tubuh.
Nanas Muda Bisa Mencegah Hamil, Benarkah?
Kalau Moms pernah dengar bahwa nanas muda bisa cegah atau menunda kehamilan dan setelah makan nanas muda menstruasi bisa segera tiba, ternyata ini cuman mitos belaka Moms.
Hingga saat ini belum ada jurnal atau penelitian yang mengungkapkan kalau nanas muda bisa mencegah hamil.
Nanas muda adalah buah tropis yang mengandung banyak nutrisi, seperti vitamin C dan serat, yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Namun, tidak ada bukti ilmiah yang mendukung klaim bahwa mengonsumsi nanas muda bisa mencegah hamil jika dikonsumsi secara berlebihan atau dalam jumlah tertentu.
Walaupun hanya mitos, Moms tetap perlu ya mencuci nanas muda sebelum mengonsumsinya dengan air matang untuk mengurangi risiko pertumbuhan bakteri.
Selain dianggap nanas muda bisa mencegah hamil, nanas juga dianggap bisa menyebabkan keguguran. Apakah benar Moms?
Mengutip dari jurnal berjudul Properties and Therapeutic Application of Bromelain: A Review, anggapan tersebut hanyalah mitos belaka terkait dengan fakta nanas yang mengandung bromelain yakni enzim pencernaan.
Nanas memang mengandung enzim Bromelain yakni enzim pencernaan yang bisa memicu terjadinya kontraksi di rahim. Enzim ini terdapat di inti buah nanas.
Meski demikian, jumlah enzim Bromelain di buah nanas cuman sedikit, jadi tidak cukup untuk menyebabkan kontraksi di rahim. Selain itu, kita jarang mengonsumsi inti buah nanas yang paling kaya Bromelain itu.
Enzim ini juga bisa rusak ketika nanas diolah jadi jus. Jumlah bromelain dalam satu porsi jus buah nanas sendiri mencapai 16 miligram.
Ini karena kandungan bromelain akan hilang selama proses penggilingan. Berdasarkan hal ini, buah nanas baru akan mencapai efek menggugurkan jika mengonsumsi 7-10 buah secara utuh sekaligus.
Tapi, lagi-lagi ini belum pasti Moms. Faktanya mengonsumsi nanas secara berlebihan menyebabkan asam lambung naik dan mulas. Kalau mengonsumsi jus nanas muda, bromelain yang terkandung bisa membuat Moms jadi diare.
Jadi, mengonsumsi nanas ketika hamil trimester pertama, kedua, dan ketiga masih aman, menyehatkan, dan bergizi jika tidak berlebihan.
Apakah Ada Perbedaan dengan Nanas Muda dan Nanas Matang?
Pada nyatanya tidak ada perbedaan Moms antara kandungan buah nanas muda dengan buah nanas yang sudah matang. Perbedaan keduanya hanya terletak pada warna, tekstur, dan rasanya.
Jadi, baik nanas muda dan nanas yang sudah matang tidak bisa mencegah kehamilan, apalagi untuk menggugurkan kandungan.
Cara Mencegah Kehamilan yang Efektif
Daripada mengandalkan mitos yang belum terbukti seperti makan nanas muda bisa mencegah hamil, ada banyak cara efektif yang bisa Moms lakukan untuk mencegah kehamilan. Berikut adalah beberapa contohnya.
1. Kontrasepsi Alami
Jenis kontrasepsi ini bisa Moms lakukan dengan mengandalkan masa subur yang bisa dihitung berdasarkan siklus haid bulanan. Jadi selama masa subur, hindari hubungan seksual atau gunakan metode kontrasepsi tambahan seperti kondom.
Cara lainnya adalah memberikan ASI eksklusif pada Si Kecil selama 6 bulan atau metode Amenorea Laktasi (MAL). Meski demikian, efektivitas cara ini bervariasi antar individu dan bergantung pada sejumlah faktor.
2. Kontrasepsi Hormonal
Kontrasepsi hormonal adalah metode kontrasepsi yang melibatkan penggunaan hormon sintetis untuk mencegah kehamilan. Hormon ini dapat diberikan dalam bentuk pil KB, suntikan, cincin vagina, implant, atau IUD (intrauterine device).
Daripada menggunakan nanas muda untuk mencegah hamil yang masih menjadi mitos, Moms bisa menggunakan kontrasepsi hormonal yang efektif jika digunakan dengan benar.
Penting bagi Moms untuk berkonsultasi sebelum memilih metode kontrasepsi kare efek samping dan risikonya berbeda setiap orang. Selain itu, beberapa bentuk kontrasepsi hormonal juga memerlukan resep dokter.
3. Kontrasepsi Barrier
Cara lain untuk mencegah terjadinya kehamilan yang efektif adalah menggunakan kondom. Kondom merupakan pelindung yang digunakan selama hubungan seksual untuk menghalangi sperma mencapai sel telur sehingga mencegah pembuahan.
Namun perlu Moms ingat ya bahwa kesalahan dalam penggunaan seperti sobek bisa mengurangi efektivitas dari sperma.
4. Kontrasepsi Steril
Untuk jenis kontrasepsi yang satu ini dilakukan dengan mensterilkan fungsi organ reproduksi bagi pasangan yang tidak ingin memiliki anak lagi.
Kontrasepsi ini dilakukan dengan operasi tubektomi untuk wanita dan operasi vasektomi bagi pria.
Itulah informasi tentang fakta nanas muda bisa mencegah hamil yang perlu Moms ketahui. Umumnya, mengonsumsi beberapa potong nanas dalam diet makanan harian tidak memiliki dampak yang signifikan terhadap kehamilan.
Ada baiknya Moms menggunakan metode kontrasepsi yang sudah direkomendasikan para ahli. Mengandalkan nanas muda atau metode alami lainnya yang tidak efektif justru menyebabkan gangguan kesehatan lainnya.
Selain itu, mempercayai mitos nanas muda bisa mencegah hamil bisa sangat berbahaya karena dapat menyebabkan ketidakpercayaan terhadap metode kontrasepsi yang efektif.
Jika Moms ingin mempertimbangkan memilih kontrasepsi, penting untuk berkonsultasi terlebih dahulu agar sesuai dengan kebutuhan dan kondisi tubuh Moms.